3.28.2016

Saya Muslim, Buat Apa Merayakan April Mop ?


Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


Apa itu April Mop ?

Menurut wiipedia, April Mop, dikenal dengan April Fools' Day dalam bahasa Inggris, diperingati setiap tanggal 1 April setiap tahun. Pada hari itu, orang dianggap boleh berbohong atau memberi lelucon kepada orang lain tanpa dianggap bersalah. Hari ini ditandai dengan tipu-menipu dan lelucon lainnya terhadap keluargamusuhteman bahkan tetangga dengan tujuan mempermalukan orang-orang yang mudah ditipu. Di beberapa negara seperti Inggris dan Australia serta Afrika Selatan, lelucon hanya boleh dilakukan sampai siang atau sebelum siang hari. Seseorang yang memainkan trik setelah tengah hari disebut sebagai "April Mop". Namun di tempat lain seperti Kanada, Perancis, Irlandia, Italia, Rusia, Belanda, dan Amerika Serikat lelucon bebas dimainkan sepanjang hari. Hari itu juga banyak diperingati di Internet.

Lalu, sebagai seorang pelajar muslim, bagaimana kita menyikapinya ? Untuk itu, kita perlu tahu bagaimana sejarah April Mop itu sendiri !

Sejarah April Mop
Ada sebagian ahli sejarah yang mengatakan bahwa April Mop berasal dari sebuah perayaan hari kemenangan atas dibunuhnya ribuan umat Islam Spanyol oleh tentara Salibis yang dilakukan lewat cara-cara penipuan. Sebab itulah, mereka merayakan April Mop dengan cara melegalkan penipuan dan kebohongan walau dibungkus dengan dalih sekadar hiburan atau keisengan belaka.
Perayaan April Mop berawal dari suatu tragedi besar yang sangat menyedihkan dan memilukan. Berawal dari satu episode sejarah Muslim Spanyol di tahun 1487 M, atau bertepatan dengan 892 H.
Sejak dibebaskan Islam pada abad ke-8 M oleh Panglima Thariq bin Ziyad, Spanyol berangsur-angsur tumbuh menjadi satu negeri yang makmur. Pasukan Islam tidak saja berhenti di Spanyol, namun terus melakukan pembebasan di negeri-negeri sekitar menuju Perancis. Perancis Selatan dengan mudah dibebaskan. Kota Carcassone, Nimes, Bordeaux, Lyon, Poitou, Tours, dan sebagainya jatuh. Walaupun sangat kuat, pasukan Islam masih memberikan toleransi kepada suku Goth dan Navaro di daerah sebelah barat yang berupa pegunungan. Islam telah menerangi Spanyol.
Karena sikap para penguasa Islam yang tidak semena-mena, banyak orang-orang Spanyol yang kemudian dengan tulus dan ikhlas memeluk Islam. Muslim Spanyol bukan saja beragama Islam, namun sungguh-sungguh mempraktikkan kehidupan secara Islami. Tidak saja membaca Al-Qur’an, namun bertingkah-laku berdasarkan Al-Qur’an. Keadaan tenteram seperti itu berlangsung hampir enam abad lamanya.
Selama itu pula kaum kuffar yang masih ada di sekeliling Spanyol tanpa kenal lelah terus berupaya membersihkan Islam dari Spanyol, namun selalu gagal. Maka dikirimlah sejumlah mata-mata untuk mempelajari kelemahan umat Islam Spanyol.
Akhirnya mereka menemukan cara untuk menaklukkan Islam, yakni dengan pertama-tama melemahkan iman mereka melalui jalan serangan pemikiran dan budaya. Maka mulailah secara diam-diam mereka mengirimkan alkohol dan rokok secara gratis ke dalam wilayah Spanyol. Musik melankolis dan ajakan mengumbar hawa nafsu diperdengarkan.Mereka juga mengirimkan sejumlah ulama palsu untuk meniup-niupkan perpecahan ke dalam tubuh umat Islam Spanyol. Lama-kelamaan upaya ini membuahkan hasil.
Akhirnya Spanyol jatuh dan bisa dikuasai. Penyerangan oleh pasukan kafirin ini benar-benar dilakukan dengan kejam tanpa mengenal peri kemanusiaan. Tidak hanya pasukan Islam yang dibantai, tetapi juga penduduk sipil, wanita, anak-anak kecil, orang-orang tua. Satu-persatu daerah di Spanyol jatuh.
Granada adalah daerah terakhir yang ditaklukkan. Penduduk-penduduk Islam di Spanyol (juga disebut orang Moor) terpaksa berlindung di dalam rumah untuk menyelamatkan diri. Tentara-tentara musuh terus mengejar mereka. Ketika jalan-jalan sudah sepi, tinggal menyisakan ribuan mayat yang bergelimpangan bermandikan genangan darah, tentara kafirin itumengetahui bahwa banyak muslim Granada yang masih bersembunyi di rumah-rumah. Dengan lantang mereka  meneriakkan pengumuman, bahwa para Muslim Granada bisa keluar dari rumah dengan aman dan diperbolehkan berlayar keluar Spanyol dengan membawa barang-barang keperluan mereka.
Orang-orang Islam masih curiga dengan tawaran ini. Namun beberapa dari orang Muslim diperbolehkan melihat sendiri kapal-kapal penumpang yang sudah dipersiapkan di pelabuhan. Setelah benar-benar melihat ada kapal yang sudah disediakan, mereka pun segera bersiap untuk meninggalkan Granada dan berlayar meninggalkan Spanyol.
Keesokan harinya, ribuan penduduk muslim Granada keluar dari rumah-rumah mereka dengan membawa seluruh barang-barang keperluan, beriringan berjalan menuju ke pelabuhan. Beberapa orang Islam yangtidak mempercayai pasukan salib, memilih bertahan dan terus bersembunyi di rumah-rumah mereka. Setelah ribuan umat Islam Spanyol berkumpul di pelabuhan, dengan cepat tentara salib menggeledah rumah-rumah yang telah ditinggalkan penghuninya. Lidah api terlihat menjilat-jilat angkasa ketika mereka membakari rumah-rumah tersebut bersama dengan orang-orang Islam yang masih bertahan didalamnya.
Sedang ribuan umat Islam yang tertahan di pelabuhan, hanya bisa terpana ketika para durjana itu juga membakari kapal-kapal yang dikatakan akan mengangkut mereka keluar dari Spanyol. Kapal-kapal itu dengan cepat tenggelam. Ribuan umat Islam tidak bisa berbuat apa-apa karena sama sekali tidak bersenjata. Mereka juga kebanyakan terdiri dari para perempuan dengan anak-anaknya yang masih kecil-kecil. Sedangmusuh telah mengepung mereka dengan senta lengkap terhunus.
Dan terjadilah tragedi memilukan itu, umat Islam Spanyol dibantai tanpa rasa belas kasihan. Jerit tangis dan takbir membahana. Darah menggenang di mana-mana. Laut yang biru telah berubah menjadi merah kehitam-hitaman.
Tragedi ini bertepatan dengan tanggal 1 April. Inilah yang kemudian diperingati oleh masyarakat dunia setiap tanggal 1 April sebagai April Mop (The April’s Fool Day). Pada tanggal 1 April, orang-orang diperbolehkan menipu dan berbohong kepada orang lain.
Memang, sejarah April Mop banyak yang tidak meyakini kebenarannya, bahkan menyangkalnya, namun bagaimana Islam memandang April Mop itu sendiri dari segi hukumnya ?
Hukum Merayakan April Mop
Para ulama telah bersuara lantang mengharamkan umat Islam untuk ikut-ikutan budaya jahiliyah yang satu ini. Diantaranya adalah apa yang
difatwakan oleh ulama –ulama Azhar diantaranya Syaikh Yusuf al Qaradhawihafidzahullah. Secara umum, keharaman melakukan aktifitas April Mop ini adalah karena beberapa sebab, yakni :
  1. Haramnya berdusta
Dusta adalah salah satu perbuatan yang sangat dicela dalam Islam. Pelakunya diancam dengan murka dan siksa Allah. banyak sekali nas-nas baik ayat maupun hadits yang secara tegas mencela dusta dan juga pelakunya.
FirmanNya : “Kecelakaan yang besar pada hari itu bagi para pendusta.” (QS. Mursalat :16)
Rasulullah bersabda:  “Jauhilah oleh kalian dusta, karena dusta menjerumuskan kepada perbuatan dosa, dan perbuatan dosa mejerumuskan kepada Neraka. Dan sesungguhnya ada seseorang yang berdusta, dan membiasakan diri dengannya sehingga dicatat di sisi Allah sebagai “Kadzdzab”(pendusta). Dan hedaklah kalian bersikap jujur, karena kejujuran mengantarkan kepada kebaikan, dan kebaikan menunjukkan kepada Surga. Dan sesungguhnya ada seseorang bersikap jujur dan bersungguh-sungguh untuk jujur, sehingga dicatat di sisi Allah sebagai ”Shiddiq.”(Mutafaqqun‘Alaih)
Hukuman Bagi Para Pendusta
Hadits di atas adalah salah satu dari bahaya dusta, yaitu bahwasanya kedustaan akan mengantarkan pelakunya kepada kemaksiatan, sedangkan kemaksiatan akan menjerumuskan pelakunya ke dalam Neraka. Dan ternyata masih banyak akibat yang akan dirasakan oleh seseorang apabila ia berdusta. Di antaranya adalah sebagai berikut:
  1. Allahmengancam
    bahwasanya Dia tidak memberikan hidayah kepada orang-orang yang melampaui batas dan berdusta. Dia berfrman: ”Sesungguhnya
    Allah tidak menunjuki orang-orang yang melampui batas lagi pendusta.”
     (QS.Ghafir (al-Mu’min): 28)
  2. Seorang yang banyak berdusta dijanjikan oleh Allah dengan kecelakaan (kebinasaan). Allah kberfirman:”Kecelakaan yang besarlah bagi tiap-tiap orang yang banyak berdusta lagi banyak berdosa.” (QS.Al-Jatsiyah: 7)
  3. Dusta mengantarkan pelakunya ke Neraka. Sebagaimana sabda Nabi : “Jauhilah oleh kalian dusta, karena dusta menjerumuskan
    kepada perbuatan dosa, dan perbuatan dosa mejerumuskan kepada Neraka. …”
    (Mutafaqqun ‘Alaih)
  4. Seorang pendusta dibenci oleh Rasulullahnkarena dusta termasuk salah satu akhlak yang paling dibenci. Beliau  bersabda : “Tidak ada akhlaq yang lebih dibenci oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam daripada dusta…” (HR. Tirmidzi)
  5. Dusta adalah salah satu ciri orang Munafik, maka seorang pendusta dikhawatirkan akan menjadi seorang munafik apabila ia “gemar” dan ”hobi” berdusta. Sebagaimana sabda Nabi n: “Ciri orang munafik ada tiga- sekalipun dia puasa, shalat dan mengaku
    dirinya Muslim-:” Bila berbicara, ia berdusta; bila berjanji, ia mengingkari; dan bila diberi kepercayaan (amanah), ia berkhianat.”
    (Mutafaqqun ‘Alaih)
  6. Orang yang berdusta -sekalipun bercanda- tidak mendapatkan apa yang dijanjikan Nabindalam sabda beliau : “Aku menjamin sebuah rumah di sekeliling Surga bagi orang yang meninggalkan perdebatan sekalipun ia benar, (aku menjamin) sebuah rumah di bagian tengah Surga bagi orang yang meninggalkan dusta sekalipun sekedar bercanda, dan (aku menjamin) sebuah rumah di bagian
    atas Surga bagi seorang yang baik akhlaknya.
    ” (HR. Abu Dawud)
Dan masih banyak lagi dampak buruk yang dirasakan oleh seorang pendusta di dunia dan akhirat. Seperti hilangnya berkah dari seorang pedagang yang berdusta dalam jual belinya dan lain-lain.
  1. Membahayakan Orang lain
April Mop terkadang berisi canda yang kelewat batas sehingga berubah menjadi kedzaliman. Misalnya ada yang bercanda dengan menyeret bangku seseorang yang akan duduk, biar jatuhdan kelihatan lucu. Sedangkan dampaknya berbahaya, bisa mengalami lumpuh karena tulang ekornya patah atau terpelintir.
Seorang ustadz menceritakan kepada kami tentang sebuah tragedi pilu sepasang suami istri karena April Mop bulan ini. Cerita singkatnya, seorang suami yang baru pulang kerja ingin merayakan April Mop dengan membuat kejutan kepada istri tercintanya. Begitu ia disambut sang istri didepan pintu, ia berkata dengan nada pura-pura marah, “ Engkau aku thalak tiga !” Kontan saja sang istri yang tidak menduga apapun tersentak kaget, lalu  tangisnya pun pecah membahana.
Setelah beberapa saat, sang suami baru mengatakan, “April Mop !”. Namun demikian, isak tangis sang istri belum juga reda, pasalnya ia pernah ikut pengajian, dan disana seorang ustadz menjelaskan bahwa thalaq itu hukumnya sah meskipun diucapkan suami dengan main-main. Akhirnya mereka sepakat mendatangi rumah salah satu ustadz. Setelah sang ustadz menguraikan masalah tersebut, ganti sang suami yang berteriak dan menangis histeris !
Tasyyabuh kebudayaan kaum Jahiliyah
Tasyabbuh secara bahasa artinya menyerupai. Definisi Tasyabbuh secara istilah adalah penyerupaan diri seorang muslim terhadap orang-orang kafir tanpa adanya mashlahat (kebaikan yang diambil dan ada unsur pelalaian sebagian syariat). Adapun hukum tasyabbuh itu sendiri adalah haram dan bahkan bisa membawa kepada bahaya yang besar dalam agama. Nabi n bersabda : “barang siapa yang menyerarupai suatu kaum maka dia termasuk kaum tersebut” (HR. Abu Dawud dan  Ahmad)
April Mop termasuk taqlid a’ma (mengikuti secara membabi buta) dan juga termasuk perbuatan tasyabbuh terhadap kebiasaan non Muslim, sehingga ia masuk kedalam perbuatan yang diharamkan. 
Jadi, setelah mengetahui sejarah, dan hukum april mop, kita sebagai seorang pelajar muslim sudah seharusnya tidak mengikuti perayaan dan kebiasaan buruk mereka dan akhir kata semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi anda, dan semoga tidak ada lagi seorang muslim yang merayakan April Mop. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

No comments:

Post a Comment